ABOUT US

Foto saya
VISI : menjangkau jiwa bagi Tuhan Yesus, dalam Filipi 2:10-11: ”Supaya dalam nama Yesus bertekuk lutut segala yang ada di langit dan yang di atas bumi dan yang di bawah bumi, dan segala lidah mengaku: ”Yesus Kristus adalah Tuhan”, bagi kemuliaan Allah Bapa! ” MOTTO : "Hati untuk melayani” MISI nya adalah sebagai berikut : a. Untuk menjangkau generasi bagi Tuhan Yesus b. Untuk membina kerohanian generasi agar bertumbuh dalam Kristus : (1) Mengadakan persekutuan/ibadah atau kelompok sel di Lembaga Pendidikan, Lembaga Pemasyarakatan dsb. (2) Menyampaikan kesaksian dalam bentuk vocal Grup, drama, dan cerita sekolah minggu untuk anak-anak. (3) Mengadakan pembinaan mis. Retreat, Rekreasi Rohani, KKR, Konser Rohani, dsb. c. Untuk menjadi berkat bagi banyak orang : (1) Mengadakan Bakti Sosial di Lembaga Sosial dll (2) Menerbitkan dan membagikan buletin rohani yang diberi nama Ex’eqesa IPK yang merupakan salah satu karya dari Heart Ministry creative tim.

Senin, 28 Juni 2010

HATI-HATI PEMURTADAN!!

(Matius 24:3-14)

Matius 24 : 3-14, adalah agenda profetik yang Tuhan sampaikan bahwa menjelang akhir zaman akan ada : peperangan, kelaparan, bencana alam, aniaya, penyesatan dan banyak orang yang murtad.

Murtad “Skandalon” artinya : Terjerat
Seperti burung terjerat perangkap, banyak orang tidak menyadari hidup dalam pemurtadan (ayat 10)
• saling menyerahkan (berdiri di pihak berlawanan)
• saling membenci (hidup dalam kepahitan)
Bagaimana agar tidak terjerat dalam dosa pemurtadan?

PAHAMI PEMICUNYA (ayat 12a)
Kedurhakaan (tidak taat akan Firman) adalah pemicu seseorang masuk dalam perangkap hidup dalam permusuhan dan kebencian / kepahitan sehingga kasih kebanyakan orang menjadi dingin.
a. Di durkahi orang
b. Kita durhaka
c. Kita durhaka dan di durkahi orang

PERKUAT DIRI DALAM PERSEKUTUAN DAN FIRMAN (ayat 11)
Hidup dalam pembinaan rohani yang sehat melalui gereja anda, di mata Tuhan menempatkan kita untuk dibimbing secara rohani. Hidup dalam ketaatan dan mempraktekkan setiap pengajaran dalam komunitas ilahi, melayani dan bertumbuh bersama dan digembalakan.

KOBARKAN KASIH MULA-MULA (ayat 12b)
Kasih adalah obat bagi hati dan jiwa kita, kasih menyatukan kembali kita dengan Tuhan dan kita dengan sesama. Dalam kasih ada kekuatan, keindahan dan kebaikan.

“Dan marilah kita saling memperhatikan supaya kita saling mendorong dalam kasih dan dalam pekerjaan baik. Janganlah kita menjauhkan diri dari pertemuan-pertemuan ibadah kita, seperti dibiasakan oleh beberapa orang, tetapi marilah kita saling menasihati, dan semakin giat melakukannya menjelang hari Tuhan yang mendekat”
Ibrani 10: 24-25


Oleh : Pdt. Didik Wahyudi, S.Th

Tidak ada komentar:

Posting Komentar